Laman

19 Mei 2011

Gelar. Tak Aku Inginkan tapi Aku Dapatkan

Mungkin terlambat untuk ku menulis ini tapi ya aku pengen menceritakan aja, gg apa kan..??
Jadi gini, cerita nya aku berada di SMA N 1 Tembilahan Hulu itu pada tahun pelajaran 2009/2010, nah sebagai seorang baru tentu saja aku menjaga penampilan dan tingkah laku aku. Naas nya keadaan itu tak berjalan lancar, berkat kelakuan ku itu aku pun mendapat beberapa gelar. Aku sebutkan dan jelaskan beberapa gelar tersebut beserta alasan nya (sok formal banget ya)

1.       Guru Gaul
(mungkin) Gelar ini aku dapat karena umurku yang beda 1tahun (uhuk uhuk) dengan mereka, dan tentu saja penampilan ku masih mengikuti umur ku. Selain itu bisa jadi karena aku terkesan santai dan berusaha membaur dalam kehidupan siswa. Untuk lebih jelas nya silahkan tanya mereka-mereka yang memberi aku gelar ini

2.       Bapak yang Sombong
Nah klo yang ini aku dapat kan karena aku yang terkadang tak memperdulikan kondisi di luar sekolah. Misalnya saat jalan sore ada murid yang bertemu aku, terus mereka negor gitu nah aku nya gg ngeh ntar karena gg liat atau aku belom hapal tampang mereka. Gara-gara kejadian ini aku dapat gelar sombong. Terus juga aku yang berjalan terlalu cepat klo di sekolah, makanya kesan sombong nya makin keliatan gitu

3.       Bapak yang Kurang Senyum
Waduh, yang ini sebenarnya aku tak setuju ni, masa aku dikatain kurang senyum, padahal kan aku gosok gigi pake pepsodent (apa hubungannya). Ini kayak nya (kayak nya lo ya, bukan betulan) aku dapat gara-gara (emang) kurang senyum #apaansih

4.     Bapak dengan Pandangan Sinis
Hmm, jujur saja aku tak setuju dengan gelar ini, alasan aku mendapat gelar ini pun terbilang aneh, mereka bilang tatapan mata ku tajam, ya hanya karena alasan seperti itu saja aku dapat gelar ini. Lantas apa aku harus mandang mereka sambil kedip-kedip, lah kalo gitu malah bias dapat gelar “Bapak yang Centil” aku nya. Mau gg mau aku lebih ikhlas dapat gelar itu dibanding harus dikatain centil itu.

5.       Bapak yang Aneh
Nah lo, yang ini sebenarnya aku mau nolak keras, tapi apa boleh buat sih pasrah aja #nundukpasrah. Gelar ini adalah gelar yang aku peroleh dengan perjuangan keras #stress. Ini aku dapat karena kata mereka (kata mereka lo ya, jangan di percaya tapi, anak 2009/2010 pada pembohong, ups) aku itu emang aneh, katanya klo aku ngelawak aku nya gg ketawa tapi mereka ketawa, nah pas ada hal yang aku ketawa malah mereka gg ketawa
Btw gimana kalo aku sebut mereka aja yang aneh bukan aku, kayak nya lebih oke deh #tertawamenang
Nah itu beberapa gelar yang aku dapatkan, mungkin masih ada lagi tapi aku nya aja yang pura-pura lupa #nyarialasan

Jujur saja aku tak merasa bangga (klo bangga berarti aku emang stress tu) tapi apa boleh buat begitulah pandangan sebagian dari mereka.

Semua yang kau lihat tentang ku, semua yang kau dengar tentang ku dan semua yang kau piker tentang ku hanya lah separuh nya. Kalau kau melihat aku sedang baik maka aku tak sepenuhnya baik, kalau kau dengar aku adalah orang yang menarik maka aku tak sepenuhnya menarik dan kalau kau berfikir aku adalah orang yang tampan maka aku memang tampan, hhahahaa.. ^^

2 komentar: